Wednesday, 28 October 2015

The Washington Post : Foto Presiden Joko Widodo ko' jadi Bulee

The Washington Post salah foto : Ryamizard - Presiden RI

Pihak Istana tak begitu mempersoalkan soal gambar halaman surat kabar The Washington Post, yang salah mengidentifikasi sosok Presiden Joko Widodo. The Washington Post malah memasang foto Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu yang disebut sebagai presiden Indonesia
"Yang jelas kami yakin pasti yang masang foto itu akan menyesal karena memasang foto yang salah dan menjadi berita dunia apalagi sekelas Washington Post," kata Sekretaris Kabinet Pramono Anung di Istana, Jakarta Rabu (29/10).

Pramono mengaku telah mendapatkan klarifikasi soal salah pasang foto di Washington Post tersebut. Kesalahan kredit foto ini berasal dari Kantor Berita AFP, yang mendistribusikan gambar kepada Getty Images, penyedia gambar bagi Washington Post. Foto itu diambil oleh fotografer Jim Watson.

"Nah saya membaca secara detail bagaimana conversation di internal mereka tapi sekali lagi ini kalau ini ya semata-mata kesalahan jurnalistik lah. Beruntunglah Menhan jadi terkenal," seloroh Pramono Anung.

Sebelumnya, beredar cuplikan gambar halaman surat kabar the Washington Post hari Selasa (27/10), yang salah mengidentifikasi sosok Presiden Joko Widodo. Dalam kredit foto dalam berita presiden RI mempercepat lawatan ke Amerika Serikat itu, sosok Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu disebut sebagai presiden Indonesia.

Padahal foto kemarin itu diambil dari momen berbeda, tepatnya sebelum dialog kerja sama bidang pertahanan RI-AS di Pentagon, Ibu Kota Washington D.C.

"Presiden Indonesia Joko Widodo memberi hormat pasukan pengibar bendera di Pentagon. Di sampingnya berdiri Menteri Pertahanan AS, Ashton Carter," seperti dikutip dari kredit foto yang beredar tersebut.

Sumber Berita : Merdeka.com

1 comment: